Talenta Wirausaha BSI 2024: Katalisator Pertumbuhan UMKM di Balikpapan

KALTIMS.COM - PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) kembali menggelar program inkubasi Talenta Wirausaha BSI (TWB) 2024 di Balikpapan, Kalimantan Timur, pada Kamis (16/1) lalu. Program ini bertujuan mengembangkan wirausaha muda dan meningkatkan pertumbuhan ekonomi lokal dan nasional.

Regional Chief Executive Officer (RCEO) BSI Region IX Kalimantan, Ricky Rikardo, mengatakan bahwa program ini membantu UMKM berkembang melalui kegiatan roadshow dan Onboarding. Onboarding merupakan kegiatan sosialisasi dan talkshow tentang kewirausahaan serta program TWB 2024, yang membidik kalangan wirausahawan muda, santri dan aktivis masjid, serta organisasi Islam.

"Diharapkan dengan gelaran Onboarding di Kota Balikpapan, ini memicu para pengusaha muda segmen UMKM untuk berlomba-lomba berinovasi dan meningkatkan kreativitas agar dapat memberikan produk-produk terbaiknya sehingga mampu bersaing di pasar lokal maupun global," katanya.

Program Talenta Wirausaha BSI (TWB) 2024 menawarkan empat kategori: Pemula, Rintisan, Berdaya dan Santri. Lebih dari 2.500 pendaftar dari seluruh Indonesia sudah bergabung, dengan kategori Pemula paling diminati.

Manfaat program ini meliputi pengembangan kewirausahaan, pembiayaan, digitalisasi layanan, serta pembinaan dan perluasan akses ke pasar global.

Ricky menjelaskan bahwa BSI berkomitmen mendukung UMKM melalui berbagai inisiatif strategis. "Fokus BSI pada pemberdayaan UMKM mencerminkan komitmen kami untuk menjadikan ekonomi syariah sebagai katalis utama pertumbuhan ekonomi Indonesia. Dengan berbagai inisiatif strategis, BSI memastikan bahwa UMKM tidak hanya bertahan, tetapi juga berkembang secara berkelanjutan," tuturnya. (AHS/**)